14 Mar 2016

Dinkes Pandeglang Monitor Pelaksanaan PIN Polio Hingga 15 Maret 2016

UNTUK memastikan Pekan  Imunisasi Nasional (PIN) Polio berjalan dengan baik, Dinas Kesehatan Kabupaten Pandeglang melakukan monitoring pelaksanaan PIN di 36 Puskesmas se Kabupaten Pandeglang. “Dinkes akan memonitor terus pelaksanaan PIN, sehingga pelaksanaan pemberian vaksin polio kepada anak usia 0-59 bulan pada tanggal 8  sampai 15 Maret 2016 diharapkan berjalan dengan baik,” ucap Sekretaris Dinkes Pandeglang H. Didi Mulyadi, usai melakukan monitoring pelaksanaan PIN Polio di wilayah Puskesmas Pulosari, Kamis (10/3/2016).
Didi menegaskan, upaya ini dilakukan agar semua balita tidak ada yang terlewat untuk mendapatkan Imunisasi Polio di Pos pelayanan PIN terdekat dimasing masing wilayahnya. "Kita instruksikan kepada petugas Puskesmas, bagi anak balita yang terdaftar di Pos PIN, tetapi belum mendapat imunisasi polio agar dilakukan sweeping,” tegasnya.
Menurutnya, sweeping dilakukan petugas dan kader kesehatan dengan bergerak cepat mendatangi langsung rumah orang tua anak Balita itu untuk dilakukan vaksinasi Polio untuk mencapai target 100 persen bayi dan balita di tetes polio pada setiap Pos PIN.
“Pelaksanaan PIN Polio ini sangat penting untuk mencegah penularan penyakit Polio, sehingga sampai harus didatangi dari rumah ke rumah bila diperlukan,” tuntasnya.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar