Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Umum (Yankesum) Dinkes Pandeglang Hj.
Yeni Herlina menyatakan, selama pelaksanaan arus mudik dan lebaran ada 20
Puskesmas yang terletak dijalur utama arus mudik yakni Puskesmas Cadasari,
Karangtanjung, Kaduhejo, Cimanuk, Mandalawangi, Munjul, Cigeulis, Cibaliung,
Cimanggu, Sumur Cisata, Jiput, , Saketi, Bojong, Picung, Menes, Labuan, Carita,
Panimbang, dan Sobang difungsikan sebagai Posko Kesehatan 24 jam dan wajib jaga
selama 24 jam.
Adapun sebanyak 16 Puskesmas lainnya yakni Puskesmas , Cikole,
Pandeglang, Majasari, Banjar, Bangkonol Cipeucang, Mekarjaya, Pulosari,
Sindangresmi, Cikeusik, Sukaresmi, Cibitung, Cikedal, Pagelaran, Angsana dan
Puskesmas Patia sudah di instruksikan untuk siaga melayani masyarakat dengan
membuat daftar piket 24 jam.
“Meskipun tidak jaga selama 24
jam, tetapi jika darurat dan
sewaktu-waktu dibutuhkan Puskesmas harus siap untuk melayani warga yang membutuhkan
pengobatan,” ungkap Kabid Yankesum Dinkes Pandeglang Hj. Yeni Herlina, Jumat
(18/7).
Khusus untuk Posko Kesehatan tambahan yang tersebar di 7 lokasi yakni Alun-alun
Pandeglang, Mengger, Terminal Kadubanen, Terminal Tarogong, Posko di Pustu
Banjarwangi Kecamatan Pulosari, Lippo Carita, dan Posko di Pustu Babakan Lor
Kecamatan Cikedal, menurut Koordinator Pelayanan Kesehatan Posko Kesehatan
Kabupaten Pandeglang ini, jam operasionalnya mulai pukul 07.00 - 14.00 WIB
(shift 1) dan pukul 14.00 - 21.00 WIB (shift 2), serta pada saat lebaran (Hari
H Lebaran) ditambah shift 3 mulai pukul 21.00 -
07.00 WIB.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar